80 Tahun OCBC NISP Melaju Jauh Untuk Indonesia

Saat Press Conference Virtual 8 Dekade OCBC NISP Melaju Jauh Paparan Solusi Finansial Untuk Indonesia, Senin (12/4/2021).


Bandung, Beritainspiratif.com - OCBC NISP, merupakan salah satu pelopor perbankan di Indonesia. Berawal dari sebuah bank kecil di kota Bandung, posisinya kini sebagai Bank ke-7 terbesar dari sisi aset, dengan peringkat kredit salah satu tertinggi di Indonesia.

Presiden Direktur OCBC NISP Parwati Surjaudaja mengatakan, OCBC berkomitmen mengambil peran lebih besar, lebih dari sekadar mitra perbankan yang menyediakan solusi finansial. Visinya adalah menjadi “mitra tepercaya untuk meningkatkan kualitas hidup”.

Hal ini dapat diwujudkan dengan tiga komitmen besar, yakni mendorong peningkatan literasi keuangan masyarakat, mendukung pengembangan para pelaku UMKM, dan keberlanjutan bisnis atau sustainability.

"Kami percaya bahwa Indonesia akan menjadi salah satu negara dengan kekuatan ekonomi terbesar di dunia. Untuk itu, kita harus mempersiapkan diri dengan mendorong masyarakat, mulai dari individu hingga pelaku usaha kecil dan besar, mengubah pemahaman, kebiasaan, dan mindset masyarakat agar menciptakan financially fit," ujarnya pada Press Conference Virtual 8 Dekade OCBC NISP Melaju Jauh Paparan Solusi Finansial Untuk Indonesia, Senin (12/4/2021).

Baca Juga: Buruan SAE Kota Bandung Raih Juara Pertama Kategori Kota Terbaik di Jabar

OCBC NISP katanya akan fokus pada pemberdayaan UMKM sebagai kontributor terbesar dalam perekonomian Indonesia. Disamping itu, mengambil peran lebih mendorong sustainability business, melalui pembiayaan sektor bisnis yang dapat memberikan dampak positif bagi ekonomi, sosial dan lingkungan.

Parwati menyadari tantangan dan kompetisi bisnis yang dihadapi nasabah korporasi, semakin besar. Untuk itu, OCBC NISP menghadirkan berbagai inovasi, diantaranya adalah layanan Cash Management OCBC NISP, yang telah mendapatkan predikat Best Cash Management of The Year.

Mobilitas tinggi juga menjadi tantangan tersendiri untuk nasabah korporasi, maka OCBC NISP menyediakan Velocity@ocbcnisp dalam versi web, yakni sebuah layanan perbankan digital yang dirancang untuk memberikan kebebasan bertransaksi seperti halnya bertransaksi di cabang, serta versi aplikasi untuk pengambilan keputusan keuangan yang lebih cepat via smartphone.

"Velocity@ocbcnisp dirancang dengan mengutamakan standar keamanan tertinggi dan skema otorisasi yang dapat disesuaikan dengan skala dan kebutuhan bisnis, " ucapnya.

Sedangkan komitmen pada sustainability business, kata Parwati terefleksi pada solusi OCBC NISP Corporate Banking, dengan menjadi bank pertama yang menerima pembiayaan berwawasan lingkungan dari IFC – World Bank di Indonesia. 

"Kami berharap dapat mendukung nasabah korporasi, agar lebih cepat mengadopsi praktik operasional usaha yang lebih ramah lingkungan, " pungkasnya.

(Ida)

Baca Juga: Rumah-murah-Rp200-juta-dekat-gor-persib-GBLA dan Stasiun Kereta Cepat Tegalluar

Berita Terkait