DPRD Jabar Dukung Program PUSPA Untuk Perkuat Peran Puskesmas Tangani Covid-19



Bandung, Beritainspiratif.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) provinsi Jawa Barat, mendukung program Puskesmas Terpadu dan Juara (Puspa) yang diluncurkan Pemprov Jawa Barat.

Tahap pertama program Puspa baru diimplementasikan pada 100 puskesmas, yang tersebar di 12 kabupaten/ kota dengan anggaran Rp80 miliar.

"Program (Puspa) ini memberikan penguatan peran puskesmas, dalam penanganan pandemi covid-19 di Jawa Barat, " kata Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Achmad Ru'yat disela kunjungan kerja ke Puskesmas Cipageran kota Cimahi, pekan ini.

Achmad Ru'yat menerangkan pada 100 puskesmas tersebut dibentuk tim Puspa beranggotakan 5 orang, yang khusus menangani kasus Covid-19.

Baca Juga:1.000 Putra Putri Papua Jadi Prajurit TNI AD Melalui Program Otsus

Sebelumnya, petugas yang mengurus Covid-19, tercampur dengan urusan lain diluar Covid-19.

Program Puspa menjadikan Puskesmas sebagai pusat untuk pencarian, penelusuran dan penanganan Covid-19, serta pusat informasi dan penggerak kolaborasi.

"Kami berharap program Puspa tidak hanya di 100 puskesmas tapi dapat diterapkan diseluruh puskesmas se Jawa Barat, seraya menambahkan APD dan insentif petugas juga harus diperhatikan, " tegas Achmad Ru'yat.

(Ida)

Baca Juga:

Lowongan Kerja Marketing Properti, Berjenjang karir dan Pertama Gunakan Digital

Rumah Keren Di Arcamanik Kota Bandung Hanya Rp500 Juta

Cari Rumah di Area Jawa Barat, Inilah daftarnya

Kami Bantu Jualkan Rumah Anda, Tanpa biaya dimuka

Berita Terkait