Si Kembar Atlet sepak takraw Membahagiakan Orangtuanya



Jakarta, beritainspiratif.com – "Si Kembar" Lena dan Leni atlit sepak takraw putri yang bergabung di timnas Indonesia pada Asian Games 2018 membuat bahagia orang tuanya. Kedua saudari kembar yang menyukai olah raga sepak takraw akhirnya dipilih untuk sekolah gratis melalui beasiswa di SMA.

Sejak 2006, Lena dan Leni tekun berlatih hingga meraih prestasi mulai jadi juara di ajang Pekan Olahraga Pelajar se-Jawa Barat, Pekan Olah Raga Daerah dan Kejurnas mewakili Jawa Barat. Sementara itu, Lena dan leni bersama tim putri sepak takraw Indonesia, pernah meraih medali perunggu di ajang Asian Games 2014 di Korea.

Tahun 2007, dipanggil untuk bergabung di Pelatnas dan dengan hidup dalam kesederhanaan dari keluarga buruh tani, menjadi tempaan mental bagi Lena dan Leni.

Satu tujuan yang ada hanya ingin membahagiakan kedua orangtua mereka. Meskipun dulu pernah bekerja sebagai buruh cuci untuk membayar uang seragam sekolah, namun dia menolak untuk menjadi TKI.

Kepahitan tersebut, akhirnya menuai hasil yang manis dan gemilang, dan orang tua mereka ikut bahagia dan bisa mengubah kehidupan yang dulu, ujar Lena.

Yanis

Berbagai sumber

Berita Terkait