Tekan Stunting, Polsek Plered, Cirebon Bagikan Makanan Tambahan Kepada Anak-anak



Cirebon,Beritainspiratif.com - Dalam rangka memperingati hari jadi Bayangkara ke-73, jajaran kepolisian dari Polsek Plered, Polres Cirebon memberikan bantuan makanan tambahakan kepada 105 anak-anak yang diduga mengalami gejala stunting, pada Selasa (25/6/2019).

Kapolsek Plered AKP Budi Hartono, mengatakan, anak-anak adalah generasi penerus yang harus tumbuh dengan sehat untuk itu, asupan gizi anak-anak juga harus diperhatikan.

Lanjut, Budi, dalam rangka memperingati hari Bayangkara ke-73, pihaknya bersama pengurus Bhayangkari ranting Plered memberikan bantuan makanan tambahan kepada anak-anak yang ada di Desa Sarabau, Kecamatan Plered Kabupaten Cirebon.

"Bantuan yang kami berikan berupa bubur kacang ijo, telur puyuh, susu dan makanan tambahan lain untuk balita, dan alhamdulillah respon masyarakat sangat baik," ujar Budi, kepada Beritainspiratif.com.

Dikatakan Budi, pemberian bantuan yang dilakukan pihaknya ini adalah salah satu wujud untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, dengan kedekatan yang baik, maka masyarakat juga akan lebih mempercayai tugas pihak kepolisian.

"Selain memberikan bantuan, kami juga memberikan pesan kamtibmas kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap aman dan kondusif," katanya.

Jika kondisi lingkungan aman dan kondusif, dikatakan Budi, maka masyarakat akan merasa nyaman dan tentram dalam menjalankan aktifitas sehari-hari.

"Kami juga berpesan, jika menemukan hal-hal yang tidak diinginkan, kami meminta kepada masyarakat untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisan agar permasalahannya bisa segera ditangani," imbuhnya.(Dekur)

Berita Terkait