BERITAINSPIRATIF.COM - POLRI buka Penerimaan Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) tahun 2026 mulai hari Kamis, 15 Januari 2026 hingga 22 Januari 2026.
Program SIPSS ini terbuka bagi lulusan D4 hingga S2 yang ingin menjadi perwira Polri.
Program rekrutmen ini dirancang untuk menjaring tenaga ahli dari berbagai disiplin ilmu guna memperkuat pelayanan kepolisian dan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat di seluruh pelosok negeri.
Masyarakat yang berminat dapat melakukan pendaftaran secara daring (online) melalui laman resmi rekrutmen Polri di: https://penerimaan.polri.go.id/.
Berdasarkan ketentuan resmi, batas usia peserta pada saat pembukaan pendidikan adalah sebagai berikut:
1. Maksimal 40 Tahun: Dokter Spesialis.
2. Maksimal 30 Tahun: Lulusan S-2 dan S-2 Profesi.
3. Maksimal 28 Tahun: Lulusan S-1 Profesi.
4. Maksimal 26 Tahun: Lulusan S-1 dan D-IV.