Pemdes Lemah Tambah, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon. Bagikan 100 sertifikat Tanah Gratis



Cirebon,Beritainspiratif.com - Pemerintah Desa Lemah Tambah, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon bekerjasama dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Cirebon, memberikan fasilitasi seritfikat tanah lewat program PTSl 2018.

Kuwu Desa Lemah Tambah, H Kusnan Agustin, mengatakan, untuk desa tersebut, pada tahun 2018 kemarin mendapatkan program PTSl sebanyak 1.000 bidang, namun peminatnya hanya 430 bidang, dan yang sudah jadi sertifikat baru 152 bidang.

"Alhamdulilah, kami menyampaikan terimakasih kepada pemerintah dan BPN yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami sehingga kami bisa mendapatkan program PTSL 2018 pada tahun 2019 ini," ujar H Kusnan, Rabu (10/4/2019)

Dikatakan H Kusnan, adanya program PTSL ini, sangat membantu masyarakat khususnya untuk masyarakat yang belum memiliki sertifikat tanah, dengan program PTSL ini, sertifikat tanah yang hanya jadi angan-angan warga bisa menjadi kenyataan.

"Banyak masyarakat yang tidak percaya kalau sekarang bisa memiliki sertifikat tanah, ini berkat program PTSL yang baik, saya berharap kedepan program semacam ini bisa terus dilaksanakan," katanya.

H kusnan berharap, masyarakat bisa memanfaatkan sertifikat tanah yang dimilikinya ini dengan baik dan ia pun menghimbau agar masyarakat jangan tergiur dengan hal-hal yang manis sehingga pada akhirnya akan menjerumuskan masyarakat itu sendiri.

"Gunakan sertifikat ini dengan baik, kalau dirasa tidak penting sekali, sertifikat ini jangan dijadikan sebagai jaminan dalam meminjam uang, pikirkan matang-matang kalau mau menjaminkan sertifikat," tambahnya.

(Dekur)

Berita Terkait