Pemberhentian Sementara Sunjaya Purwadisastra, Ketua DPRD Jabar : Kabupaten Cirebon Harus Tetap Kondusif



Bandung,Beritainspiratif.com - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) prov. Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari berharap, pasca pelantikan sekaligus pemberhentian sementara Sunjaya Purwadisastra dari jabatannya sebagai Bupati Cirebon periode 2019 - 2024, kabupaten Cirebon tetap kondusif.

"Jangan liat kebelakang tetap fokus kedepan. Apapun yang terjadi, saya harap pemerintahan tetap berjalan baik," ujar Ineu kepada beritainspiratif.com, usai menghadiri pelantikan Bupati/ Wakil Bupati Cirebon periode 2019 - 2024 di aula barat Gedung Sate kota Bandung, Jum'at (17/5/2019).

Ineu yang juga politisi PDI Perjuangan ini mengingatkan, kedepan banyak tantangan pembangunan yang akan dihadapi.

Pemerintahan Kabupaten Cirebon harus terus melakukan inovasi, sehingga pembangunan tidak terkendala dengan kondisi yang terjadi sekarang ini.

"Pak Imron sebagai Plt Bupati, diharapkan dapat mengkonsolidasi seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) nya, sehingga tidak ada hambatan dalam melakukan inovasi untuk kemajuan kabupaten Cirebon," tegas Ineu.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atas nama Presiden RI, melantik Sunjaya Purwadisastra dan Imron sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cirebon periode 2019 - 2024.

Pada saat bersamaan, Gubernur menyerahkan surat keputusan Menteri Dalam Negeri tentang pemberhentian sementara Sunjaya Purwadisastra dari jabatannya sebagai Bupati dan menunjuk Wakil Bupati Imron sebagai Plt Bupati Cirebon.

Sunjaya Purwadisastra dan pasangannya Imron, merupakan Bupati/ Wakil Bupati Cirebon terpilih periode 2019 - 2024 hasil Pilkada serentak tahun 2018.

Sunjaya nerupakan petahana, menggandeng Imron mantan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Cirebon.

Sunjaya kini berstatus terdakwa dalam kasus suap jabatan dilingkup Pemkab Cirebon, setelah terjaring operasi tangkap tangan Komisi Pemberantasan Korupsi pada Oktober 2018 lalu.

[Ida]

Berita Terkait