DPRD Jabar Serahkan Keputusan Rekomendasi LKPJ Gubernur Jabar Akhir Tahun Anggaran 2018



Bandung,Beritainspiratif.com - Ketua DPRD provinsi Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari, menyerahkan keputusan DPRD atas Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Gubernur Jawa Barat Ahir Tahun Anggaran 2018, pada rapat paripurna DPRD Jawa Barat di Bandung, Selasa (30/4/2019).

Keputusan tersebut disampaikan setelah hasil pembahasan atas LKPJ yang dilakukan Pansus I DPRD Jawa Barat, mendapat persetujuan dari seluruh anggota dewan.

Dari hasil pembahasan pansus I yang diketuai Yod Mintaraga, dalam LKPJ masih ditemukan beberapa program kegiatan pembangunan yang belum tuntas. Demikian pula belum optimalnya penanganan masalah pendidikan, kesehatan sosial dan perekonomian rakyat. Semua itu harus menjadi perhatian, dalam penuntasan program kegiatan selanjutnya.

"Secara umum, peningkatan kesejahteraan madyarakat, pelayanan umum dan daya saing daerah, memperlihatkan nilai positif. Kinerja keuangan daerah, juga relatif baik," ujar Yod Mintaraga.

Dalam laporannya, Pansus I menyampaikan 54 rekomendasi yang harus ditindaklanjuti.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, LKPJ memiliki makna sangat penting dan strategis bagi penyelenggaraan pembangunan provinsi Jawa Barat yang berkelanjutan.

"Rekomendasi Pansus DPRD akan kami jadikan sebagai motivasi, untuk meningkatkan perbaikan kinerja dimasa mendatang," ujar Ridwan Kamil.

LKPJ Gubernur Jawa Barat tahun 2018 merupakan transisi penyelenggaraan kinerja pemerintahan daerah yang dipimpin oleh pasangan Gubernur/ Wakil Gubernur masa jabatan 2013 - 2018 Ahmad Heryawan - Dedi Mizwar, pejabat Gubernur Komjen Pol M. Iriawan dan pasangan Gubernur/ Wakil Gubernur masa jabatan 2018 - 2023 M. Ridwan Kamil - Uu Ruzanul Ulum.

[Ida]

Berita Terkait