DPRD Jabar Apresiasi Penyelesaian Aset Milik Pemprov



Bandung,Beritainspiratif.com -Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) provinsi Jawa Barat, mengapresiasi langkah penyelesaian aset yang dilakukan Pemprov. Jabar.

Kini, untuk menyelesaikan aset berikut upaya memaksimalkan pendapatan, mendapat pengawalan dari pihak KPK.

Hal itu diungkapkan Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari kepada wartawan di Bandung, Senin (29/4/2019)

Ia memaparkan kehadiran KPK dalam penyelesaian aset serta pengelolaan pendapatan daerah, diharapkan dapat menyelesaikan persoalan aset termasuk di dalamnya aset yang terbengkalai.
Demikian pula dengan pendapatan daerah, diharapkan dapat terus ditingkatkan.

Sehubungan dengan pendampingan oleh KPK, DPRD Jabar siap mengawal agar program tersebut berjalan sesuai dengan target yang diharapkan.

Menurut Ineu, selain mengapresiasi penataan aset, pihaknya juga berkomitmen untuk mengawal langkah-langkah strategis yang sudah tertuang dalam dokumen kesepakatan.

“Penanganan ini harus dilakukan karena kami yakin, ini merupakan langkah strategis yang harus dilakukan," pungkas dia.

Sebelumnya, dilakukan penandatanganan dokumen kerjasama optimalisasi pendapatan daerah dan penertiban barang milik daerah antara Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan 27 kepala daerah di Jabar dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jawa Barat.

[Ida]

Berita Terkait