Dekranasda Jabar Gelar "Jabar Ngagaya"



Bandung, Beritainspiratif.com - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Barat bekerjasama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat, menggelar acara Jabar Ngagaya 2018 "Gelaran Produk Unggulan Tekstil dan Produk Tekstil Jawa Barat" di Plaza Trans Studio Mall Bandung, Jum'at (30/11/18).

Kegiatan ini merupakan momentum Dekranasda Jawa Barat, berperan aktif dalam mengembangkan industri kerajinan khususnya batik, bordir dan kain tenun serta aksesorisnya di wilayah Jawa Barat.

Ketua Dekranasda Jawa Barat Atalia Praratya Kamil mengatakan, peran aktif para penggiat dan pengrajin Jawa Barat dalam mengembangkan kreativitas dan inovasi dapat menghasikan produk yang berdaya saing secara berkesinambungan.

"Industri tekstil dan produk tekstil Jawa Barat, dapat didorong untuk berkembang dan menjadi salah satu pendukung ekonomi, bila disertai ketekunan dan kegigihan, kreativitas serta ide untuk menghasilkan produk tekstil yang berdaya saing tinggi serta berkualitas internasional," tutur Atalia.

Menurut Atalia, Jawa Barat menjadi salah satu trend setter, dalam kiblat industri kreatif di Indonesia. Hal ini ditunjang dengan berkembang pesatnya industri kreatif yang menjadi unggulan.

"Industri kreatif merupakan unggulan Jawa Barat. Industri ini memberikan kontribusi cukup besar terhadap PDRB nasional," ujarnya.     (Ida)

Berita Terkait