Program "Jaksa Sahabat Guru", Kejaksaan Akan Dampingi Guru Mengelola Anggaran



Bandung, Beritainspiratif.com - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat gelar acara peluncuran program 'Jaksa Sahabat Guru' di Aula R. Soeprapto Kantor Kejati Jabar, Jalan RE. Martadinta, Kota Bandung, Selasa (23/10/2018).

Menurut Kepala Kejati Provinsi Jawa Barat, Raja Nafrizal, program Jaksa Sahabat Guru merupakan program pendampingan dari tim kejaksaan tinggi bagi guru-guru dalam lingkup provinsi jawa barat.

"Pada pelaksanaanya kita akan bentuk tim yang turun ke lapangan, untuk tingkat kabupaten/kota akan melibatkan anggota dari Kejaksaan Negri," jelasnya saat ditemui Beritainspiratif.com disela-sela acara.

Pendampingan ini, lanjut Raja, dilakukan pada berbagai sisi terutama urusan keuangan. "Kita tahu banyak guru yang terkena permasalahan, maka dari itu kita akan dampingi agar tidak terjadi lagi tindakan-tindakan negatif, dalam mengurus dana BOS misalnya, atau dalam hal apapun yang berkaitan dengan anggaran," imbunya.

Selain itu, pada kesempatan tersebut dilaksanakan pula penandatanganan kesepakatan bersama antara Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat dan Persatuan Guru Republik Indonesia dengan Kejati Jawa Barat.

Pantauan dilokasi, acara dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat beserta jajaran, Ketua PGRI Jawa Barat beserta jajaran, para Asisten Kejati Jabar, Kepala Kejaksaan Negeri se-Jawa Barat, Kepala Dinas Pendidikan kabupaten/kota Se-Provinsi Jawa Barat beserta jajaran dan Para Ketua PGRI tingkat kabupaten/kota Se-Provinsi Jawa Barat beserta pengurus dan unsur pejabat lainnya.            (Tito).

Berita Terkait