Antisipasi Virus Corona, Pemkot Bandung Himbau Warga Gunakan Masker di Tempat Keramaian



Bandung, Beritainspiratif.com - Guna mengantisipasi penyebaran virus corona atau 2019-nCoV Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana menghimbau warga Kota Bandung untuk selalu menggunakan masker saat berkunjung ke tempat keramaian.

"Kalau kita Pemerintah Kota (Pemkot) minta warga agar selalu waspada, tetap berperilaku sehat utamanya. Dan kalau pun di tempat keramaian pakai masker lebih preventif lah,"ucap Yana di Kantor Kecamatan Sukajadi Kota Bandung Rabu (5/2/2020).

Menurutnya, belum adanya bukti ilmiah yang mengatakan bahwa virus corona tak mampu hidup di iklim tropis.

"Ada orang bilang virusnya itu di tropis tidak terlalu, tetapi kan di Singapura dan Malaysia kan tropis jadi enggak berarti virus kena matahari lalu mati, saya sih ingin tetap warga Bandung selalu waspada menggunakan masker dan kita harus berperilaku sehat seperti cuci tangan,"ungkapnya.

Pihaknya belum bisa membatasi wisatawan yang ingin berkunjung ke Kota Bandung, Namun pihaknya meminta agar para petugas di bandara selalu sigap dan waspada.

"Minimal kita minta petugas siap dan waspada di pintu-pintu masuk kota seperti bandara, stasiun, terminal. Kalau membatasi wisatawan plus minus ya, saya juga belum mendapat petunjuk dari pak Wali ,"pungkasnya.

(Mugni)

Berita Terkait