Kepada Dekranasda yang Baru Dilantik, Gubernur Jabar Sampaikan Tips Agar Produk Laku di Pasaran



Bandung, Beritainspiratif.com - Gubernur Jabar Ridwan Kamil melantik Dewan Kerajinan Nasional Daerah Jawa Barat di Aula Barat Gedung Sate, Rabu (19/9/2018). Dalam kesempatan tersebut, Ridwan Kamil menyampaikan cara agar produk Dekranasda laku di pasaran.

Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil menyampaikan, agar sebuah produk bisa laku di pasaran, Dekranasda harus membuat daftar produk kerajinan yang laku terlebih dahulu, baru kemudian mencari pengrajinnya.

"Nanti Dekranasda bikin dulu misalnya 100 daftar produk yang laku di pasaran, setelah itu koordinasi dengan pemprov (Jabar) dan jalin kerja sama dengan masyarakat sebagai pengrajin," imbuhnya.

Dalam pelantikan tersebut, Kang Emil, menjelaskan, ke depanny Dekranasda harus lebih inovatif. "Saya ingin, dalam lima tahun kedepan Dekranasda bisa betul-betul meningkatkan ekonomi masyarakat," katanya.

Suami dari Atalia Praratya ini menambahkan, peningkatan ekonomi masyarakat tersebut indikatornya adalah setiap produk yang dibuat Dekranasda bisa laku di pasaran.

Ia menambahkan bahwa menggelar banyak pameran dan promosi belum menjamin bisa meningkatkan ekonomi. " Saya ingin justru produk dari Dekranasda laku dipasaran, meskipun tidak melalui ajang pameran promosi," tambahnya. (Yanis)

Berita Terkait